Dec
12
2019
--

FLIPPING BOOK, TEKNOLOGI NAVIGASI DOKUMEN DIGITAL YANG INTERAKTIF. Oleh: Maryono

Flipping book adalah teknologi navigasi dokumen digital yang menarik secara visual dan interaktif dengan penambahan file multimedia. Dengan teknologi tersebut, membuka atau membalik halaman dokumen digital, bisa dilakukan secara alami seolah seperti membuka halaman buku cetak di atas meja. Fitur tersebut memiliki keunggulan dibandingkan sistem konvensional dengan menggulung layar (scroll), ataupun dengan tombol navigasi. Lebih nyaman dan digemari pengguna baik dewasa mapun anak-anak.  

Keunggulan Flipping book

Keunggulan flipping book dibandingkan sistem konvensional di antaranya: membuka halaman buku secara alami seolah seperti membuka halaman buku cetak; tampilan hampir sama dengan buku cetak aslinya; latar belakang dapat dimodifikasi dengan pewarnaan, pola (pattern), gambar (image), theme, template maupun animasi; terdapat fasilitas template yang siap digunakan; dapat ditambahkan file multimedia agar lebih menarik dan melengkapi informasi yang disajikan; dapat dipublikasikan dalam bentuk flash maupun html; dapat diintegrasikan dengan sosial media atau ke website; dapat diintegrasikan dengan google ads; dapat diintegrasikan dengan google analytics; dan dilengkapi dengan fasilitas navigasi next page, search text in document, go to page, first / last page, thumbnail, full screen, print, share, autoflip, serta select text. Penerapan flipping book dapat digunakan dalam beberapa bidang pekerjaan berikut: pembuatan materi belajar oleh pendidik; pembuatan materi presentasi, pembuatan katalog produk oleh produsen, promosi produk, menampilkan hasil digitalisasi, pembuatan buku / majalah digital interaktif, serta pembuatan tutorial. Aplikasi flipping book dapat melakukan konversi dari berbagai macam file yaitu dari file Pdf, file office (word, excel, PPT), flash movie (.flv, f4v, mp4, dan .swf), serta image (.jpg, .png, .bmp, .jpeg, dan gif), dan menghasilkan menghasilkan file publikasi flipping book yaitu flash (.swf), App., Exe, Zip, Screen saver (.scr), video, Batch publish (multiple files in one publication), serta  html5. Html5 adalah format untuk piranti mobile ipad, iphone, dan smartphone android.

Berikut ini adalah tabel hasil survei penulis, mendata berbagai pengembangan aplikasi flipping book yang semakin canggih dan telah diintegrasikan dengan google analytics dan google ads.

Selamat mencoba

Feb
19
2019
--

Teknologi Alih Media dan Penyelamatan Isi Buku Langka. Oleh: Maryono

Abstrak
Teknologi alih media berkembang pesat, khususnya kamera DSLR dan scanner contactless. Kajian ini memaparkan kedua teknologi tersebut, disertai berbagai permasalahan yang muncul dalam penerapannya untuk kegiatan preservasi isi buku langka di Perpustakaan UGM. Terbagi ke dalam sub topik inovasi teknologi, piranti lunak penyuntingan, capaian kinerja dan permasalahan yang dihadapi selama 4 tahun penerapannya. Pemaparan teknologi alih media scanner contactless dan kamera digital difokuskan pada berbagai setting utama yang mendasar dan sangat diperlukan, disesuaikan dengan kemajuan sains dan teknologi. Ditemukan bahwa permasalahan terbesar adalah kemampuan SDM yang belum memadai, keterbatasan storage, keterbatasan prasarana, dan manajemen koleksi langka. Meskipun dijumpai berbagai hambatan dan keterbatasan, capaian kegiatan alih media cukup membanggakan, karena berhasil mengalihmediakan sejumlah 1.407 judul buku langka.

Kata kunci: koleksi langka, alih media, preservasi, teknologi alih media, DSLR, kamera, scanner contactless

Abstract
The digitalization technology is growing rapidly, especially DSLR cameras and contactless scanners. This study describes the two technologies, along with various problems that arise in its application for the preservation of rare book contents in UGM’s Library. Divided into sub topics of technological innovation, editing software, performance achievements and problems encountered during 4 years of its implementation. The explanations of digitalization technology over contactless scanners and digital cameras are focused on a variety of fundamental and indispensable main settings, tailored to the advancement of science and technology. It was found that the biggest problems are inadequate human resource capacity, limited storage, limited infrastructure, and rare collection management. Although encountered various obstacles and limitations, the achievement of digitalization activities is quite proud, as it successfully digitized a number of 1,407 rare book titles.


Keywords: rare collection, digitization, preservation, digitalization technology, DSLR, camera, scanner contactless

Teknologi alihmed – jurnal pustaka ilmiah

DAFTAR PUSTAKA
Dharsito, Wahyu. 2016. Dasar Fotografi Digital 3 Menguasai Exposure. Jakarta: Elex Media Komputindo

Daniel Peters. 2016. How Aperture, Shutter speed, and ISO affect your photos-cheat card. http://blog.hamburger-fotospots.de, 22 Februari 2018 pk 13:50 pm

Maryono. 2014. Alih Media Solusi Preservasi dan Konservasi Informasi. (Materi Indokpus). Yogyakarta: Perpustakaan UGM. http://masyono.staff.ugm.ac.id/category/digitalisasi/, 26 Februari 2018 pk 12:29 pm

Maryono. 2015. Pedoman Editing Alihmedia Hatta Corner. Yogyakarta: Perpustakaan UGM. http://masyono.staff.ugm.ac.id/category/digitalisasi/, 26 Februari 2018 pk 11:02 am

Maryono. 2017. Petunjuk Teknis Alih Media Koleksi Langka Scanner Scansnap SV600. Yogyakarta: Perpustakaan UGM.

Ryan. 2018. Timelapse Photography. http://www.learntimelapse.com/time-lapse-exposure-avoiding-flicker-and-dragging-shutter/, 18 Februari 2018 pk 17:35


Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Oct
04
2018
--

PETUNJUK TEKNIS WATERMARK DAN UNGGAH KOLEKSI LANGKA DIGITAL Oleh: Maryono

PENDAHULUAN

Pelestarian isi buku langka dilakukan dengan alihmedia, menerapkan teknologi yang terdiri dari berbagai piranti keras maupun lunak. Piranti keras yang digunakan dapat berupa kamera digital dan scanner baik flatbed, portabel maupun contactless.  Sedangkan piranti lunak digunakan untuk proses alihmedia dan juga untuk menyunting file image hasil alihmedia. Piranti lunak alihmedia misalnya software bawaan dari camera Canon EOS 60D, ataupun software bawaan dari Scanner ScanSnap SV600. Piranti lunak untuk menyunting file image misalnya Bulk Rename Utility untuk mengubah penomoran file image, Adobe Ligthroom untuk memperbaiki kualitas serta merapikan image hasil alihmedia, JPEG to PDF coverter untuk mengkonversi file image yang telah diperbaiki menjadi PDF, Adobe Professional unruk memperbaiki file PDF, Scansoft PDF converter juga untuk memperbaiki file PDF, serta Adobe Photoshop juga dapat digunakan untuk memperbaiki file image hasil alihmedia.

Dalam proses alihmedia terdapat berbagai tahap pekerjaan yang berurutan dari awal kegiatan seleksi buku sampai dengan akhir yaitu menunggah file hasil alihmedia. Urutan tahap alihmedia buku langka dari awal: pertama, seleksi buku langka yang akan dialihmediakan dengan menggunakan seperangkat kriteria pemilihan. ke dua, menyusun daftar buku langka yang akan dialihmediakan, berguna untuk memantau progres dan kinerja alihmedia. ke tiga, memeriksa dengan cermat kondisi kerusakan fisik buku langka, dan memilih piranti keras yang sesuai untuk alihmedia. ke empat, menyediakan sistem backup data secara memadai demi keamanan data alihmedia. ke lima, membuat sistem penataan file dan folder untuk menampung file hasil alihmedia. ke enam, mulai mengerjakan alihmedia dengan hati-hati. ke tujuh, merubah penomoran file hasil alihmedia untuk memudahkan urutan halaman buku. ke delapan, menyunting / melakukan perbaikan kualitas file hasil alihmedia. ke sembilan, mengkonversi file image hasil alihmedia ke format PDF. ke sepuluh, menambahkan watermark sebagai bentuk otoritas terhadap proses alihmedia. ke sebelas, melakukan data entry bibliografi dan mengunggah file hasil alihmedia agar dapat diakses masyarakat luas melalui internet. Fokus buku petunjuk teknis ini yaitu penjelasan tahap 10 dan 11 di atas, meliputi prosedur penambahan watermark, data entry bibliografi dan prosedur unggah ke portal koleksi langka digital.

+BUKU PETUNJUK TEKNIS WATERMARK – masyono.staff.ugm.ac.id

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Mar
12
2018
--

Petunjuk Teknis Alih Media Koleksi Langka dengan Scanner Contactless Scansnap SV600. Oleh: Maryono

Scansnap SV600 adalah peralatan scanner produksi perusahaan Fujitsu, FUJITSU Image Scanner ScanSnap SV600. Sv600 menjadi alternatif sarana teknologi alihmedia yang cukup luas digunakan, karena memiliki berbagai macam keunggulan yang tidak dimiliki oleh produk teknologi lainnya. 1) Sv600 mampu melakukan scanning tanpa menempelkan dokumen (contactless) ke alat scanner, sehingga angat cocok digunakan untuk mengalihmediakan koleksi langka yang kertasnya sudah rapuh. 2) Sv600 mampu melakukan scanning terhadap dokumen lembaran maupun berupa buku atau majalah. 3) Sv600 memiliki fasilitas editing terhadap image hasil scan berupa jpg, maupun pdf. 4) Sv600 mampu melakukan scanning secara otomatis melalui fasilitas automatic detection, sehingga pada saat dokumen usai dibuka atau berganti halaman, sv600 langsung melakukan scanning. 5) Kualitas serta ukuran file image hasil scanning, dapat ditentukan oleh pengguna. 6) Sv600 mampu melakukan scanning dokumen dengan ukuran maks A3 yaitu 29.7 cm x 42 cm, atau 11,7 inch x 16,5 inch, serta memiliki ketebalan maksimal 3 cm atau sekitar 300 halaman.

Juknis SV600

Daftar Pustaka
Fujitsu Scansnap SV600 Basic Operation Guide (Windows). http://www.fujitsu.com/global/support/products/computing/peripheral/scanners/scansnap/manuals/sv600.html

Selamat Mencoba

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Feb
07
2018
--

Naskah digital tentang candi Nusantara di koleksi langka Perpustakaan UGM. Oleh: Maryono

Naskah digital tentang candi Nusantara banyak tersedia di bagian koleksi langka Perpustakaan UGM. Naskah tersebut berasal dari kegiatan digitalisasi buku langka hibah dari Perpustakaan Yayasan Hatta (Hatta Foundation) yang digabungkan ke Perpustakaan UGM. Digitalisasi segera dilaksanakan semenjak 2013 dan masih akan berlanjut terus, demi menyelamatkan isi ribuan buku langka dari kerapuhan akibat dimakan usia dan mikroba perusak kertas. Dengan digitalisasi, isi naskah langka dapat lestari, dipelajari dan dikembangkan secara berkelanjutan.

Untuk mengakses naskah digital buku langka Perpustakaan UGM, dapat langsung menuju ke http://langka.lib.ugm.ac.id/. Tersedia fasilitas search judul, pengarang, kata kunci, serta kategori subyek dan bahasa. Akses dari luar perpustakaan UGM terbatas 10 halaman pertama, sedangkan akses di Ruang koleksi langka dan Windows of the World Perpustakaan UGM dapat diakses fullteksnya.

 

 

Naskah tentang candi Borobudur, Boro-boedoer op Het Eiland Java, sangat menarik karena menyajikan gambar relief yang merupakan hasil sketsa tangan, disusun oleh F.C. Wilsen seorang insinyur berkebangsaan Belanda.

Silakan di zoom untuk melihat detail naskah tersebut

Isi buku bukan hasil fotografi, tetapi sketsa relief candi Borobudur

Diantara naskah candi lainnya, terdapat naskah candi Djago, karya Dr. J.L.A Brandes

Silakan mencoba

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Feb
05
2018
--

Aplikasi ipusnas Perpustakaan Nasional RI, meningkatkan minat baca, mencerdaskan bangsa

Aplikasi ipusnas mulai diluncurkan Perpusnas RI pada 16 Agustus 2016. Aplikasi yang mudah dan simple tersebut dapat diunduh di playstore android dan sangat mudah dipasang. Bermacam buku digital ebook tersedia untuk dipinjam dan dibaca, dengan sistem peminjaman yang menarik, simple dan ringkas. Masyarakat dari semua kalangan dapat menggunakan fasilitas tersebut. Untuk mengakses hanya diperlukan sedikit registrasi dan sesudahnya langsung dapat meminjam buku untuk dibaca melalui gadget yang kita miliki.

Ketentuan peminjaman melalui ipusnas: sudah login, terdaftar sebagai member, gratis menjadi member, membership selama 5 tahun, bisa meminjam hingga 1000 buku, maks pinjam 3 judul per hari, satu buku aktif selama 3 hari bisa dibaca fullteks. Berikut ini langkah-langkahnya:

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Buku yang sukar diperoleh, langka, ataupun yang sangat laris, mungkin bisa didapat dari ipusnas Perpusnas RI.

Silakan mencoba.

Oct
09
2017
--

Mengelola Ledakan Informasi Digital. Oleh : Maryono

Abstrak

Inovasi teknologi informasi dan komunikasi berupa internet, telah menimbulkan fenomena ledakan informasi. Profesi pustakawan menghadapi tantangan baru, dituntut menyediakan, menyeleksi, mengelola, dan preservasi informasi digital untuk masa mendatang. Kualitas informasi menjadi kriteria, filter yang sangat esensial dalam usaha pustakawan menghadapi ledakan informasi. Tulisan ini membahas fenomena ledakan informasi, digitalisasi dan  usaha-usaha meningkatkan kualitas informasi.

 Kata kunci: informasi, digital, data mining

MENGELOLA LEDAKAN INFORMASI DIGITAL

Written by masyono in: Digitalisasi |
Oct
09
2017
--

EDITING PDF. Oleh: Maryono

File pdf (portable data format) hasil scanning dokumen bisa kita edit dengan berbagai software. Salah satunya ScanSoft PDF Converter PROFESSIONAL 4 dari Nuance Communications Inc.

EDITING PDF

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Oct
06
2017
--

Pedoman Editing Alihmedia Koleksi Langka Hatta Corner. Oleh: Maryono

Abstrak

Proses editing foto hasil kegiatan alihmedia di hatta corner dilakukan dengan prosedur perbaikan secara bertahap menggunakan 3 piranti lunak yang cukup sederhana, namun memiliki kemampuan yang handal untuk menghasilkan file buku digital pdf yang berkualitas. Piranti lunak tersebut adalah Bulk Rename Utility, Adobe.Photoshop.Lightroom.5.3.  Multilingual, serta Free JPG to PDF Converter 2.4. Bulk rename Utility digunakan urntuk mengganti penomoran image foto hasil alihmedia dengan kamera yang biasanya terlalu panjang dan kurang efisien, terlebih pada saat image foto tersebut digabungkan menjadi halaman-halaman buku, yang membutuhkan penomoran yang ringkas dan mudah.  Adobe.Photoshop.Lightroom.5.3 .Multilingual digunakan untuk memperbaiki kualitas image foto, kecerahan (brightness), pemutaran (rotate), ukuran (resolusi), pemotongan (cropping), kontras (contrast), bayangan (shadows) dan sebagainya. Free JPG to PDF Converter 2.4 digunakan untuk melakukan konversi dari kumpulan image foto yang telah terurut sistematis, menjadi file buku digital pdf.

Pedoman editing alihmedia hatta corner

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Oct
06
2017
--

Pedoman Alihmedia Koleksi Langka Hatta Corner. Oleh: Maryono

Abstrak

Alihmedia dapat dilaksanakan dengan berbagai sarana teknologi, sesuai dengan kondisi obyek benda yang akan dialihmediakan, disesuaikan juga dengan kemampuan pengadaan sarana yang dimiliki. Koleksi langka Hatta corner bervariasi, dari segi ukuran, jumlah halaman dan kondisi fisik naskah. Untuk koleksi pustaka berukuran kecil, panjang x lebar maksimal 21 cm x 21 cm, dan jumlah halaman hingga 25 halaman, alihmedia dapat dilakukan dengan scanner portabel Magicscan. Pustaka berukuran panjang x lebar maksimal 30 cm x 21 cm, dan jumlah halaman  hingga 100 halaman, alihmedia dapat dilakukan dengan scanner flatbed Canoscan LIDE 110. Sedangkan pustaka yang berukuran lebih besar, apalagi berukuran meja, dengan jumlah halaman di atas 100, lebih sesuai menggunakan kamera digital DSLR Canon EOS 60D.

PEDOMAN ALIHMEDIA HATTA CORNER

Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |
Oct
03
2017
--

Alih Media Solusi Preservasi dan Konservasi Informasi. Oleh : Maryono

Abstrak
Pengelolaan perpustakaan menghadapi persoalan klasik yaitu keterbatasan dana. Di era informasi dan globalisasi sekarang ini, persoalan keterbatasan semakin kompleks. Gejala kompleksitas persoalan yang tak terelakkan, secara spesifik di bidang preservasi informasi. Persoalan keterbatasan meluas meliputi dana, tempat, waktu,  tenaga, keamanan,  kelestarian, kemudahan akses dan temu kembali  informasi. Alih media, dalam hal ini dari media keping tanah liat, manuskrip, dan buku tercetak (printed materials), ke bentuk mikro dan digital, menawarkan solusi yang cukup menjanjikan  di masa depan.
Kata kunci: alihmedia, preservasi, konservasi, digitalisasi

ALIH MEDIA – INDOKPUS 2014

 

Written by masyono in: Digitalisasi |
Oct
03
2017
--

Alihmedia Koleksi Langka Hatta Corner: Melestarikan Catatan Sejarah Perjuangan Bangsa. OIeh: Maryono

Abstrak
Koleksi langka Indonesiana Hatta Corner banyak berisi catatan sejarah Bangsa Indonesia. Catatan sejarah tersebut terdapat dalam ribuan buku langka yang mengkaji berbagai aspek kehidupan bangsa Indonesia masa lampau. Kondisi fisik ribuan buku tersebut telah mulai mengalami kerapuhan, rapuh di bagian cover, penjilidan, naskah, menghitam karena serangan jamur, berlobang karena serangan hama, dan sebagainya. Semenjak ditemukannya buku-buku yang membahas tentang candi pada tahun 2012, buku langka Hatta Corner mulai dianggap sangat bernilai, sehingga pantas untuk diselamatkan. Tindakan penyelamatan dilakukan segera, dengan melakukan seleksi terhadap buku langka Indonesiana, buku langka tentang Indonesia. Dari sejumlah kurang lebih 30.000 judul, telah berhasil diseleksi sejumlah kurang lebih 1.700 judul buku langka Indonesiana. Pada tahun 2013, mulai dilakukan alihmedia, dan berhasil menyelamatkan sebanyak 418 judul, dilanjutkan tahun 2014 yang berhasil menyelamatkan sebanyak 450 judul. Alihmedia tetap berlanjut dengan terlebih dahulu menyempurnakan file digital yang telah dihasilkan, serta memperbaiki data bibliografinya agar dapat segera diakses online oleh pemustaka dari manapun tempatnya.
Kata kunci: alihmedia, preservasi, digitalisasi, koleksi langka, seleksi bahan pustaka
medinfo-alihmedia 2015
Written by masyono in: Digitalisasi,Koleksi langka |

Powered by WordPress. Theme: TheBuckmaker